Kehadiran dari model busana muslim yang modern saat ini kerap di nantikan para wanita muslimah, terlebih lagi model busana muslim yang lahir ini dari rancangan para desainer papan atas. Walaupun harga yang di bandrol dari busana muslim modern tersebut cukup mahal, tetapi tidak sekalipun dapat menyurutkan niat para wanita muslim yang menginginkan penampilannya tetap terlihat modern dan modis dengan busana yang di hadirkan oleh para desainer ternama tersebut.
Beraneka macam pilihan dari busana muslim modern ini yang bakal menjadikan penampilan Anda semakin cantik dan oke. Bahkan menariknya lagi, untuk setiap wanita baik yang bertubuh tinggi atau pun pendek, akan terlihat lebih cantik dan anggun, apabila menggunakan model busana muslim dari desainer ternama tersebut. Lantas siapa sajakah para desainer yang telah merancang atau menciptakan busana muslim modern untuk Anda miliki? Berikut adalah ulasan selengkapnya tentang model busana muslim modern para desainer ternama yang harus Anda perhatikan.
- Busana muslim rancangan Barli Asmara. Desainer baju muslim yang bernama Barli ini dapat membuat para wanita tampil lebih percaya diri lagi, yang mana Barli ini menciptakan sebuah model busana gamis panjang, yang sangat pas di gunakan buat para wanita yang bertubuh tinggi atau pun pendek, bahkan baju dari rancangan Berli ini juga sangat cocok di kenakan oleh para wanita muslimah yang modis.
- Busana muslim dari rancangan Anne Avantie. Untuk busana muslim dari Anne ini biasanya terbuat dari bahan kebaya yang akan menjadi ciri khasnya. Yang mana koleksi dari busana Anne ini berupa sebuah baju pengantin muslim.
- Busana muslim batik dari rancangan Carmanita. Carmanita merupakan seorang desainer ternama yang ada di Indonesia yag kerapkali merancang beberapa model baju muslim modern, selain itu Carmanita ini juga telah mengandalkan batik nusantaranya sebagai salah satu cir khasnya.
Nah, itulah beberapa rancangan dari para desainer ternama yang ada di Indonesia yang bisa Anda jadikan referensi. Demikian ulasan singkat tentang model busana muslim modern para desainer ternama semoga bermanfaat.